Prodi Bioteknologi BINUS Perkuat Sinergi Lewat Studi Banding dan Rakornas IPSBI
Program Studi Bioteknologi Universitas Bina Nusantara (BINUS) mengambil langkah strategis dalam memperkuat kolaborasi dan kerja sama dengan program studi bioteknologi lainnya di Indonesia melalui partisipasinya dalam dua kegiatan penting, yaitu studi banding ke Universitas Brawijaya dan Rakornas IPSBI pada 11-12 September 2024. Dengan berfokus pada peningkatan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat, kegiatan ini tidak hanya memperkuat jejaring antaruniversitas, tetapi juga membuka peluang bagi BINUS untuk lebih berperan dalam pengembangan standar akademik dan riset bioteknologi di Indonesia. Melalui kolaborasi yang kuat, BINUS berkomitmen untuk terus berinovasi dan mendukung kemajuan bioteknologi di masa depan.
Dalam kegiatan studi banding ke Universitas Brawijaya pada tanggal 11 September 2024, BINUS tidak hanya memperluas wawasannya terkait pengembangan program studi yang sudah mendapatkan akreditasi unggul dan internasional, tetapi juga mempelajari bagaimana memanfaatkan infrastruktur laboratorium untuk mendukung riset berkualitas. Momen ini juga menjadi platform penting bagi BINUS untuk menjalin kerja sama dengan 16 program studi bioteknologi lainnya di Indonesia. Penandatanganan perjanjian kerja sama ini menunjukkan bahwa kolaborasi akademik antaruniversitas sangat krusial dalam meningkatkan kualitas pengajaran dan penelitian. Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan setiap program studi bioteknologi di Indonesia, termasuk BINUS, mampu bersama-sama menciptakan standar pendidikan yang lebih baik, terutama di tengah tantangan globalisasi yang semakin kompetitif.
*Foto Kegiatan Rakornas IPSBI
Prodi bioteknologi BINUS berpartispasi dalam Rakornas IPSBI pada tanggal 12 September 2024. Diskusi yang dilakukan pada Rakornas ini membuka peluang bagi BINUS untuk mengadaptasi kurikulumnya agar lebih responsif terhadap perubahan industri 4.0, terutama di bidang bioteknologi. Kegiatan ini memberikan kesempatan besar bagi prodi bioteknologi BINUS untuk memperluas jaringan dan belajar dari institusi yang lebih matang dalam bidang bioteknologi.
Kolaborasi yang tercipta dari kegiatan ini diharapkan akan membuka jalan bagi kemajuan bioteknologi di Indonesia, mempercepat pengembangan riset, serta mendorong munculnya lebih banyak inovasi di bidang bioteknologi yang bermanfaat bagi industri dan masyarakat. Dengan semua upaya ini, BINUS University siap untuk memainkan peran yang lebih besar dalam kemajuan ilmu bioteknologi di masa depan, baik di tingkat nasional maupun global.
Comments :